SEJARAH KEHIDUPAN AWAL DI BUMI

00:22
  Berdasarkan geologi,kurun waktu sejak terbentuknya bumi sampai sekarang dapat dibagi menjadi beberapa zaman,yaitu:
zaman arkeozoikum
1.Zaman Arkaezoikum
   Adalah zaman yang paling tua dan diperkirakan berusia sekitar 2500 juta tahun.Pada zaman ini,kulit bumi masih panas karena memiliki temperatur yang sangat tinggi dan diperkirakan belum ada tanda-tanda kehidupan.






2.Zaman Paleozoikum/Zaman Primer/Zaman perama



contoh hewan di zaman paleozoikum
   Berusia sekitar 340 juta tahun.Pada zaman ini bumi masih belum stabil dan masih terus berubah ubah dan sudah mulai tampak tanda-tanda kehidupan yaitu makhluk hidup bersel satu dan muncul makhluk sejenis ikan,amfibi,reptil,dll.
3.Zaman Mesozoikum/Zaman sekuder/Zaman kedua/Zaman Reptil
    Berusia sekitar 140 juta tahun.Zaman ini ditandai dengan terbentuknya cekungan laut yang terisi oleh endapan tebal dan meluasnya jenis paku-pakuan.Pada zaman ini sudah tedapat mamalia yamg rendah sekali tingkatannya dan reptil mengalami perkembangan yang amat pesat dan mencapai ukuran yang amat besar.
contoh hewan di zaman mesozoikum
4.Zaman Neozoikum/Zaman Kainozoikum
    Berusia sekitar 60 juta tahun.Pada zaman ini keadaan bumi semakin membaik dan perubahan cuaca tidak begitu besar pengaruhnya.Zaman ini dibedakan menjadi 2 zaman,yaitu:
  • Zaman tersier
            Ditandasi dengan munculnya tenaga ndogen yang dahsyat sehingga melipat dan mematahkan lapisan   kulit bumi.Yang berakibat terbentuknya rangkaian pegunungan besar di seluruh dunia.Disusul dengan adanya letusan-letusan gunug berapi sehingga membentuk relief permukaan bumi yang lebih rumit.Zaman ini ditandai dengan munculnya jenis-jeis binatang mamalia seperti kera dan monyet dan berkurangnya jenis-jenis binatang besar.
  • Zaman Kuarter
             Ditandai dengan menurunnya suhu bumi secara drastis  sehingga terjadi lantai es yg tebal dan luas dan adanya tanda-tanda kehidupan manusia.Zaman ini dibagi menjadi 2,yaitu:
  1. Kala Pleistosen/Zaman Diluvium
               Berlangsung sekitar 600.000 tahun.pada zaman ini,kedaan alam masih liar dan labil dikarenakan silih bergantinya 2 zaman (zaman glasial dan interglasial).Ditandai dgn munculnya kehidupan manusia purba.
     2.  Kala Holosen /Zaman Aluvium
                Berlangsung sejak 20.00 tahun yang lalu.Ditandai dengan mencairnya es dikutub sehingga permukaan air laut naik lagi dasn munculnya homo sapiens.

Share this :

Previous
Next Post »