A. Visi Pembangunan Nasional
Visi pembangunan nasional adalah mewujudkan masyarakat Indonesia yang
damai, demokratis, berkeadilan, berdaya saing, maju dan sejahtera dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang didukung oleh manusia Indonesia yang sehat, mandiri, beriman dan bertakwa, berakhlak mulia, cinta tanah air, berkesadaran hukum dan lingkungan, menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, memiliki etos kerja yang tinggi, serta berdisiplin.
B. Misi Pembangunan Nasional
- Pengamalan Pancasila secara konsisten dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
- Penegakan kedaulatan rakyat dalam segala aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
- Peningkatan pengamalan ajaran agama dalam kehidupan sehari - hari untuk mewujudkan kualitas keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa dalam kehidupan serta mantapnya persaudaraan umat beragama yang berakhlak mulia, toleran, rukun dan damai.
- Penjaminan kondisi aman, damai, tertip dan ketentraman masyarakat.
- Perwujudan sistem hukum nasional yang menjamin supremasi hukum dan hak asasi manusia berlandaskan keadilan dan kebenaran.
- Perwujudan kehidupan sosial budaya yang berkepribadian, dinamis, kreatif dan berdaya tahan terhadap pengaruh globalisasi.
- Pemberdayaan masyarakat dan seluruh ekonomi nasional.
- Perwujudan otonomi daerah dalam rangka pembangunan daerah dan pemerataan pertumbuhan dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia.
- Perwujudan kesejahteraan rakyat yang ditandai oleh meningkatnya kualitas kehidupan yang layak dan bermartabat.
- Perwujudan aparatur negara yang berfungsi melayani masyarakat, professional, berdaya guna, produktif, transparant, bebas dari KKN.